Senin, 06 Agustus 2012

Merajut Mimpi

In The Name of Allah The Most Gracious The Most Merciful
Assalamualaikum dear fellas :D
Apa kabarnya nih hari ini? Semoga senantiasa sehat wal 'afiat dan terus semangat ya

Yak sesuai dengan judul di atas, kali ini saya akan membahas mengenai mimpi-dream. Ups, bukan mimpi yang ada waktu tidur itu ya hehe. yang ingin saya bahas adalah mengenai mimpi hidup kita, atau ada yang menyebutnya visi hidup, cita-cita hidup, yaa intinya sama deh ya.

Coba sekarang saya tanya, apa nih mimpi kawan-kawan? Yang muslim pasti akan kompak menjawab, masuk surga! hahaha ya iyalah ya siapa juga yang nggak mau masuk surga. Oke, serius. Apa nih mimpi temen-temen untuk di dunia ini? Mungkin sebagian ada yang udah tau, tapi sebagian lagi masih bingung. Yang udah tau, wah selamat!, karena dia inshaAllah hidupnya akan lebih terarah, dan tentunya lebih bergairah :D. Untuk yang belum tau, ayoo segera tentukan mimpi anda.

"Halah, ngapain tho pake nentu-nentuin mimpi segala? hidup itu let it flow aja kayak air!" Hmm.. ada yang setuju sama pendapat ini? Well, kalau saya pribadi sih kurang setuju, soalnya yaa sebagai mana kita tau, air itu kan mengalir dari tempat yang tinggi menuju ke tempat yang lebih rendah. Nah lho! mau tuh kayak gitu? Eh tapi tetep ajaloh, air pun dalam mengalir punya tujuan. Air sungai tujuan akhirnya menuju ke laut bukan? Masa sih kita mau kalah sama air?

Bila mempunyai mimpi, hidup menjadi lebih terarah. Apa yang kita lakukan kita sesuaikan dengan maksud agar impian kita dapat terwujud. Dan, mumpung memiliki impian itu gratis dan merupakan hak perogativ kita, maka bermimpilah setinggi-tinggi nya dan seindah-indahnya! "Shoot for the moon, and even if you miss, you will still be among the stars". Bermimpilah setinggi-tingginya, kalau pun nantinya belum kesampean, setidaknya ga akan jelek-jelek amat.

Ayooo, udah mulai tertarik kan untuk bermimpi? Masih bingung kah kira-kira kawan-kawan mau bermimpi apa? Nih saya coba sedikit sharing tentang daftar mimpi yang tertulis di dream book saya yaaa. (Bantu nge-aamiin-in ya?;) hihihihi)

Impian jangka pendek:
-Sholat selalu awal waktu
-Selalu puasa senin-kamis
-Selalu solat dhuha dan tahajud
-Hafal juz 30
-SP kali ini nilai harus naik jadi A semua
-wawancara pemilik pand's dan muslim mode
-wawancara pemilik CTKA di Mampang
-menulis untuk majalah an-nida
-semester 3 nilai A semua
-punya penghasilan sendiri
-jadi kabid ekuin atau wakil ketua HIMA
-Pementor yang ideal
-Pemenang lomba KTI bersama FAST Group
-Pemenang lomba menulis puisi
-HNMUN 2013

Impian jangka panjang:
-Jalan-jalan d Eropa, Mesir, Jepang, Singapura, Korea
-Dinikahi pria sholeh tanpa proses pacaran
-Jadi orang kaya
-Direktur Center Tumbuh Kembang Anak
-Direktur sekolah islami yang menelurkan generasi emas dan penghafal qur'an GRATIS
-Mewaqafkan masjid
-Punya Clothing Line baju muslimah yang cantik dan syar'i
-Punya salon muslimah
-Punya Departement store
-Dokter Spesialis Penyakit dalam
-Penulis buku best seller
-Lancar bahasa inggris, arab, jepang, jerman
-Membeli mezquita cordoba
-Naik haji, dan menaikkan haji orang lain (terutama kedua adik)
-Menjadi tahfidz qur'an
-Menjadi ahli sedekah
-Penelitiannya masuk jurnal internasional
-Membangun koperasi untuk kesejahteraan ummat
-Menjadi istri dan ibu yang luar biasa
-Indonesia maju, dan sejahtera
-Islam berjaya!!!

Hehe masih termasuk sedikit sih... masih banyak lagi sebenernya yang saya pengen tulis, tapi segini dulu deh nanti kawan-kawan malah keasyikan baca daftar mimpi saya lagi hehehe.

Oiya bagian paling penting dari bermimpi adalah berani action dan berusaha! kalau kata lagu ost nya dream high yang dinyanyiin sama Taecyon:


No no no pain
No no no gain


Yap, tanpa usaha dan kerja keras, tak akan ada sebuah pencapaian. So, Bermimpilah dan berusahalah!!!
(same here kok :) ) Yuk kita berjuang :D Jangan lupa diniatkan untuk beribadah ya, biar tambah pahala plus plus nya juga hehehe :)

Sampai jumpa di lain tulisan.
Wassalamualaikum wr.wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar